Jumat, 03 September 2010

182 Calon Jemaah Haji Asal Padangpanjang Siap Berangkat

Padangpanjang (PRONEWS FM) 03 September 2010 - Sebanyak 182 Calon Jemaah Haji asal Padangpanjang dipastikan sudah dapat berangkat haji untuk tahun ini. Hal ini dikarenakan seluruh calon jamaah telah melunasi Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji.

Kepala Seksi Penyelenggara Ibadah Haji dan Umroh kota Padang Panjang, Bustami, kepada Repoter Pronews FM, Robby Primula mengungkapkan,bahwa untuk tahun ini terjadi pembatalan sebanyak 12 orang. Hal itu disebabkan calon jemaah tersebut ada yang meniggal dunia dan sedang sakit sehingga tidak memungkinkan untuk melaksanakan ibadah haji.

Untuk jemaah yang telah melunasi Biaya Penyelenggara Ibadah Haji (BPIH) belum dapat diberikan paspor, karena paspor tersebut di berikan ketika sudah berada di Asrama Haji Embarkasi Padang. Sampai saat ini Departemen Agama Padangpanjang masih belum mendapatkan informasi kapan calon jemaah haji tersebut diasramakan karena harus menuggu surat dari Kakanwil pusat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar